Cara Mengecilkan Perut Secara Efektif dan Cepat
Hayo, siapa diantara Anda yang memiliki perut
buncit? Sebagaimana
yang kita tahu, seseorang yang memiliki perut buncit itu sangat
tidak nyaman, dan bisa mengganggu aktifitas karena biasanya gampang sekali
capek. Selain itu, perut buncit bisa membuat penampilan tidak nyaman dilihat,
dan membuat rasa percaya diri berkurang, terlebih saat harus tampil di depan
umum.
Apa
saja penyebab perut buncit?
Pola hidup yang tidak teratur menyebabkan terjadinya penumpukkan
lemak di perut. Namun bukan itu saja, nah untuk lebih
jelasnya, berikut ini adalah beberapa gambaran pola hidup yang menyebabkan perut buncit:
-
Jarang berolahraga atau malas bergerak sehingga pembakaran lemak
dan kalori menjadi tidak maksimal. Akibatnya, lemak di perut tidak akan
berkurang, dan semakin bertambah.
-
-
Suka mengonsumsi makanan ringan. Makanan ringan disini yaitu
makanan atau minuman dalam kemasan. Makanan atau minuman dalam kemasan
mengandung perasa makanan dan pemanis buatan yang berlebihan. Jadi, makanan
tersebut tidak mudah dicerna oleh sistem pencernaan kita dan membutuhkan waktu
lama untuk mengurainya.
-
-
Siapa nih yang suka tidur setelah makan? Banyak sekali kasus
dimana ketika sudah makan akan terasa ngantuk dan akhirnya tertidur. Inilah
salah satu penyebab mengapa banyak orang yang memiliki perut buncit. Rentang
waktu untuk tidur yang baik adalah dua atau tiga jam setelah makan.
-
Kurang tidur akan meningkatkan hormon setres yang memicu Anda
untuk mengonsumsi makanan yang mengandung gula tinggi. Itulah mengapa orang
yang bergadang tidak baik untuk kesehatan dan penampilan fisik.
-
Mengonsumsi alkohol juga merupakan salah satu penyebab perut
buncit. Kandungan gula yang terdapat dalam alkohol sangatlah tinggi, dan juga
mengandung banyak kalori.
-
Memang konon merokok dapat
mengurangi berat badan, tetapi nyatanya takj sedikit pria perokok juga yang
justru memiliki perut buncit.
Nah, itulah beberapa
kebiasaan atau pola hidup tidak baik akan membuat perut Anda menjadi buncit. Lantas
bagaimana cara mengatasinya? Ada banyak cara atau metode untuk mengatasi perut
buncit. Berikut beberapa diantaranya:
Cara Mengecilkan Perut
Buncit dengan Berolahraga
Salah satu cara mengecilkan perut bunci yang paling efektif yaitu dengan berolahraga secara
teratur. Ada banyak sekali olahraga yang bisa menguatkan otot-otot perut
sehingga lemak di dalam perut akan berkurang.
Ada beragam pilihan olahraga yang bisa dipilih, yaitu:
1.
Cardio
Pastilah Anda sering mendengar latihan cardio
ini, bukan? Latihan cardio seperti berenang, bersepeda, berlari, senam, dan
lainnya dapat mempengaruhi semua otot tubuh. Latihan ini juga sangat efektif
untuk membakar lemak berlebih yang terdapat dalam perut.
2.
Yoga
Siapa sih yang bakal menolak jika diajak untuk
berlatih yoga? Yoga dapat membantu Anda untuk menghilangkan gas berlebih yang
berada di perut. Dengan begitu, sistem pencernaan akan menjadi lancar juga
menghilangkan lemak dalam perut.
3.
Push-up dan sit-up
Olahraga pemanasan ini sangat dibenci oleh
para perut buncit. Mereka akan merasa kesusahan untuk melakukannya. Justru
itulah khasiatnya. Melakukan push-up dan sit-up setiap hari akan membuat perut
bunci itu hilang.
Gerakan push-up dan sit-up dapat menguatkan otot-otot
perut dan tentunya bisa mengontrol nafsu makan yang berlebih. Cukup melakukan
10 kali sit-up dan push-up di pagi hari dan malam hari sebelum tidur. Anda akan
merasakan perbedaan yang signifikan.
Itulah beberapa pilihan olahraga yang dapat mengecilkan perut
buncit.
Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, pastikan anda melakukannya secara rutin.
Cara Mengecilkan Perut dengan Bahan-Bahan Alami
Selain berolahraga, solusi lain untuk membantu
mengecilkan perut adalah dengan mengonsumsi ramuan
tradisional, dimana ini berfungsi untuk mempercepat proses
detoksifikasi. Untungnya Indonesia memiliki
beragam tanaman herbal yang bisa dimanfaatkan.
Anda bisa dengan mudah menemukan beragam
ramuan
tradisional yang dapat membantu proses detoksifikasi,
dengan membelinya di pasar ataupun di toko obat. Nah,
inilah
beberapa ramuan tradisional yang diyakini dapat mengecilkan
perut buncit secara efektif tersebut.
-
Teh hijau
Seperti yang kita ketahui, teh hijau memiliki
anti-oksidan tinggi sehingga bagus buat sistem pencernaan kita. Orang-orang
zaman dulu sudah menggunakan teh hijau untuk mengecilkan perut dan juga
menurunkan berat badan.
Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, Anda
harus meminumnya secara teratur sebelum makan. Ingat! Jangan tambahkan pemanis
apapun di teh hijau tersebut. Jadi, Anda akan merasa lebih kenyang dan akan
mengurangi porsi makan.
-
Teh jeruk nipis
Jika Anda tidak ingin meminum teh hijau yang
rasanya lebih pahit daripada teh biasa, Anda masih bisa menggunakan teh biasa
dan dicampurkan dengan air perasan jeruk nipis..
Untuk perbandingannya, Anda bisa menggunakan 1
kantong teh dengan 1 air perasan jeruk nipis dan segelas air hangat. Anda bisa
mengonsumsinya setiap pagi hari. Konsumsilah secara teratur dan rutin agar
mendapatkan khasiat dari teh jeruk nipis ini.
-
Madu dan jahe
Seperti yang kita ketahui, madu asli memiliki
banyak khasiat untuk tubuh. Salah satu khasiatnya yaitu mengecilkan perut
buncit. Madu mengandung zat fruktosa yang dapat membakar lemak tubuh.
Untuk itu, Anda bisa mencampurkannya dengan
jahe. Jahe sendiri berfungsi untuk menekan nafsu makan, sehingga Anda dapat
mengurangi porsi makan dengan mudah.
Untuk meminum ramuan ini, Anda perlu
mencampurkan 3 sendok makan madu dengan 2 sendok makan air perasan jahe ke
dalam gelas. Lalu, tambahkan air hangat secukupnya.
Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, Anda
bisa mengonsumsinya dua kali sehari di pagi dan malam hari. Dengan begitu,
perut buncit Anda akan berkurang setiap harinya.
Itulah beberapa ramuan tradisional yang bisa Anda gunakan untuk
mengurangi perut buncit. Jika Anda meminum salah satu ramuan ini dan diimbangi dengan
olahraga yang teratur, maka bukan mustahil perut buncit Anda
akan hilang.
Cara Mengecilkan Perut Bunci dengan Mengatur Pola Makan
Cara lain yang juga tidak kalah ampuh untuk
mengecilkan perut buncit yaitu dengan mengatur pola makan. Anda harus mengatur
kapan, makanan apa dan seberapa banyak makanan yang boleh Anda konsumsi setiap
harinya.
Anda dituntut untuk disiplin dengan diri Anda sendiri untuk
menerapkan pola makan teratur yang sudah Anda buat. Nah,
sebelumnya,
ada baiknya Anda memperhatikan hal-hal berikut ini:
1.
Perbanyaklah konsumsi buah dan sayur
2.
Batasi makanan yang mengandung gula tinggi
3.
Usahakan untuk tidak makan menjelang waktunya tidur
Itulah beberapa hal yang perlu Anda pertimbangkan ketika ingin
membuat jadwal untuk pola makan. Dengan begitu, perut Anda akan perlahan-lahan
kembali menjadi rata.
No comments